Cara Mendapatkan 6 Juta Elixir atau Gold Dalam 2 Jam

Kamu suka war? Bingung mencari elixir untuk mengupgrade pasukan? war atau perang klan dalam coc sangat menarik dan tentunya sangat menantang. Bagi yang suka war, admin sarankan untuk mengupgrade pasukan spesalis saja, yakni pasukan khusus untuk war saja. Admin sendiri menggunakan pasukan spesialis udara untuk war. Jadi yang diupgrade hanya pasukan udara misalnya balon, naga, minion, golem, dan bayi naga. Sedangkan untuk spell, admin hanya upgrade spell kilat dan spell amarah saja. Admin sendiri hanya mengupgrade balon, naga, lava hound, dan spell kilat. Apakah admin hanya mengupgrade pasukan spesialis udara saja? Tentu tidak. Admin juga mengupgrade pasukan darat yakni goblin. Kenapa goblin?

Goblin sangat bagus untuk looting. Admin sendiri selalu menggunakan goblin untuk looting. Dalam 2 jam admin bisa mengumpulkan elixir sebanyak 6 juta lho. Keren bukan goblin itu? Bagaimana sih caranya? Sebelum membahas bagaimana mendapatkan elixir sebanyak 6 juta dalam 2 jam hanya dengan menggunakan goblin. Admin akan membahas seklias tentang goblin terlebih dahulu.

Goblin merupakan unit pasukan darat yang akan dibuka pada barak level 4. Goblin memiliki kerusakan perdetiknya mencapai 24 untuk meratakan bangunan pada base musuh. Khusus bangunan sumber daya (pengumpul elixir, penyimpanan elixir, pengumpul emas, penyimpanan emas, pengeboran elixir hitam, dan penyimpanan elixir hitam) goblin mampu menyerang dengan kecepatan empat kali lipat perdetiknya. Jadi goblin sangat tepat sekali digunakan untuk merampok atau looting. Selain memiliki kecepatan daya serang super dahsyat untuk bangunan sumber daya, untuk membuat goblin memerlukan biaya sangat murah sekali. Bahkan goblin merupakan pasukan paling murah yang ada dalam permainan coc. Untuk membuat satu pasukan goblin level 4 memerlukan biaya 80 elixir. Murah meriah bukan?

Untuk membuat satu pasukan goblin memerlukan waktu 7 detik. Goblin merupakan pasukan ketiga paling cepat dibuat setelah archer dan barbarian yang memerlukan waktu 6 detik. Jadi untuk membuat pasukan goblin sebanyak 200 unit akan memerlukan waktu 1.400 detik atau setara dengan 23 menit 20 detik. Jika kita mengebost barak selama satu jam dengan gem sebanyak 30 gem, maka untuk membuat goblin sebanyak 200 unit akan memerlukan waktu 350 detik atau setara dengan 5 menit 50 detik. Maka dalam 1 jam kita bisa membuat goblin sebanyak 6.300 unit.

Sekarang coba sahabat ruleshare.com perhatikan gambar screenshot di bawah ini yang admin ambil setelah selesai looting.
Cara Mendapatkan 6 Juta Elixir atau Gold Dalam 2 Jam
Looting dengan goblin

Dengan mengggunakan pasukan goblin sebanyak 130 unit bisa mendapatkan 185 ribuan elixir. Hanya bermodal 10.400 elixir kamu bisa memperoleh keuntungan 1.681,75 %. Jika hitung secara kasar, maka dalam 1 jam bisa mendapatkan 8,9 juta elixir lho. Tetapi, Admin hanya bisa mengumpulkan elixir 3 juta dalam 1 jam, jauh sekali dari perhitungan kasar. Kadang-kadang bisa mendapatkan elixir lebih lho dari screenshoot di atas lho, seperti screenshoot gambar di bawah ini.
Cara Mendapatkan 6 Juta Elixir atau Gold Dalam 2 Jam
Hasil looting dengan goblin 

Bagaimana caranya agar mendapatkan musuh yang memiliki elixir banyak dan memiliki base yang mudah sekali seperti gambar di bawah ini?
Cara Mendapatkan 6 Juta Elixir atau Gold Dalam 2 Jam
Base minimax COC

Cara Mendapatkan 6 Juta Elixir atau Gold Dalam 2 Jam
hasil looting di minimax dengan goblin
Caranya anda harus menurunkan tropy hingga serendah-rendah mungkin, kalau bisa masuk ke liga perunggu III. Di liga perunggu kamu akan sering menjumpai akun minimax dan akun yang prematur yang kaya raya. Admin juga masuk ke liga perunggu II untuk looting, seperti screenshoot gambar di bawah ini.
Cara Mendapatkan 6 Juta Elixir atau Gold Dalam 2 Jam
Akun minimax admin dengan bahasa asing di liga perunggu II

Satu hal yang perlu diperhatikan lagi, fokuslah apa yang akan dicari. Misalnya jika ingin mengupgrade laboratorium ke level 9 yang memerlukan biaya 6 juta elixir maka fokuslah untuk mencari elixir, walapun menemukan gold yang tumpah ruah, abaikan saja. Kecuali jika menemukan dark elixir yang banyak, harus dibobol, karena untuk mendapatkan dark elixir yang banyak di liga perunggu sangat susah sekali.

Tips lain dari admin untuk mendapatkan musuh yang memiliki sumber daya melimpah tetapi dengan base yang minimax atau premature yakni mengubah bahasa dipengaturan pada game coc. Admin tidak tahu kenapa bisa mendapatkan lawan yang minimax atau prematur yang kaya raya. Apa hanya kebetulan saja atau memang ada pengaruhnya. Tetapi faktanya admin melakukan itu, dan mendapatkan musuh yang memiliki base yang super kaya raya.

Untuk mendapatkan elixir sebanyak 6 juta dalam 2 jam, saya menggunakan 60 gems untuk mengeboost barak, karena setiap jam hanya memerlukan 30 gem. Dengan ngeboost pakai gem, kamu bisa membuat satu unit goblin dalam waktu 1,75 detik yang sebelumnya hanya 7 detik. Selama 2 jam kamu bisa menyerang secara terus menerus tanpa henti, karena untuk mencari lawan dan menyerang akan memerlukan waktu sekitar 2 atau 3 menit bahkan lebih dari itu. Jadi selama mencari dan menyerang base musuh, barak kamu sudah membuat banyak goblin yang bisa digunakan untuk menyerang lagi.

Kelemahan menggunakan metode ini adalah kamu akan kesulitan mengumpulkan dark elixir, karena untuk menemukan base yang memiliki banyak dark elixir kebanyakan berada di liga tinggi misalnya liga kristal, master, campion dan legenda. Untuk di liga tinggi jarang sekali ada base yang minimax atau prematur. Walaupun begitu, terkadang admin bisa juga mendapatkan base yang memiliki dark elixir yang banyak seperti gambar screenshoot di atas.

Nah itu cara admin untuk mendapatkan 6 juta elixir dalam 2 jam di game COC. Bahkan tips ini dapat dikatakan cara mendapatkan elixir dengan cepat di COC. Cara ini bisa juga digunakan untuk mengumpulkan gold bahkan dark elixir. Bagaimana? Kamu tertarik mencoba tips ini? Selamat mencoba, semoga mendapatkan base yang kaya raya, tentunya base yang sangat mudah. Salam clasher.